GridPop.ID - Aktris Luna Maya santer dikabarkan dekat dengan pengusaha asal Malaysia, Faisal Nasimuddin.
Tak hanya dekat dengan Faisal Nasimuddin, rupanya Luna Maya juga sudah dekat dengan keluarga sang pria.
Bahkan, ibunda Faisal Nasimuddin disebut-sebut sudah menyetujui hubungannya dengan pengusaha tersebut.
Baca Juga : Sebut Luna Maya Keras, Reino Barack Justru Tak Pernah Menyapa Satpam Komplek Jika Bertamu!
Luna Maya bahkan sudah dekat dengan adik perempuan Faisal Nasimuddin, yakni Diana Nasimuddin.
Namun baru-baru ini, sahabat dekat Luna Maya, Iwet Ramadhan, justru nampak menampik kabar yang dialamatkan kepada mantan Reino Barack itu.
Baca Juga : Pengakuan Petugas Keamanan: Reino Barack Dulu Setiap Hari Datangi Rumah Luna Maya
Melansir dari Tribun Bogor (8/3), pembawa acara Iwet Ramadhan menampik kabar yang menyebutkan bahwa sahabatnya, Luna Maya, tengah dekat dengan seorang pengusaha asal Malaysia tersebut.
"Enggak kok, itu beritanya apaan, itu enggak benar," ujar Iwet Ramadhan saat ditemui di acara Pantene Perfect on Art Experience di Pacific Place, SCBD, Jakarta Selatan, Rabu (6/3).