Find Us On Social Media :

Mengharukan, Begini Detik-detik Mohamed Salah Buka Puasa di Tengah Pertandingan Liga Champions Hingga Merengkuh Gelar Juara

By Grid., Senin, 3 Juni 2019 | 10:50 WIB

Mohamed Salah (Twitter)

GridPop.id - Mohamed Salah tetap menjalankan ibadah puasa dalam final Liga Champions 2018/19.

Final digelar pada Minggu (02/06/19) WIB, di Stadion Wanda Metropolitano, Madrid.

Pertandingan Tottenham Hotspur vs Liverpool digelar pukul 21.00 waktu Madrid, sedangkan waktu berbuka puasa pukul 21.44.

Baca Juga: Terus Dikaitkan dengan Mayangsari 12 Tahun Usai Kematiannya, Keluarga Adi Firansyah Kini Hidup Serba Kekurangan Hingga Makamnya Tak Terurus

Salah tampak berbuka puasa dengan air mineral saat pertandingan terhenti lantaran ada pemain yang cedera.

Penyerang Liverpool lainnya, Sadio Mane dan pemain Tottenham, Moussa Sissoko, juga menjalankan ibadah puasa.

Sissoko dan Salah tampak sama-sama meminum air mineral untuk berbuka puasa.

Keduanya terlihat berbuka puasa menjelang akhir babak pertama, tepatnya di menit ke-39.

 

Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp, membebaskan pemainnya untuk menjalankan kewajiban agama mereka.

Baca Juga: Hantarkan Sang Ibunda di Pemakaman, Agus Yudhoyono Ceritakan Keikhlasan Ani Yudhoyono Saat Hadapi Kanker

"Buat pemain yang menjalankan ibadah puasa, saya menghormati agama mereka, tak ada persoalan," ujar Klopp. 

Salah berhasil bikin gol di final Liga Champions dan Liverpool berhasil juara usai mengalahkan Tottenham Hotspur 2-0.

Meski berpuasa, Mohamed Salah tetap tampil prima dengan mencetak gol lewat tendangan penalti.

Demikian pula halnya dengan Mane dan Sissoko.

Salah memang sudah lama jadi teladan. Ia kerap menyumbang, rajin ke masjid untuk beribadah.

Bererapa kali ia kedapatan berada di masjid tanpa ditemani siapapun untuk beribadah.

Baca Juga: Dulu Rebut Seorang Anggota TNI Dari Istri Sahnya, Kini Suaminya Malah Selingkuh Dengan Karyawan Dealer Motor, Inilah yang Dinamakan Karma!