Isu perselingkuhan mewarnai konflik rumah tangga mereka.
Perceraian tersebut bahkan membuat Kiki Amalia merasa trauma memiliki kekasih hati.
Kiki menjelaskan bahwa pengalamannya dahulu menikah dan diselingkuhi, adalah pengalaman pahit yang pernah ia rasakan semasa hidupnya.
"Dulu aku punya pengalaman yang sangat pahit ketika menikah. Bukan di duain atau di tigain lagi, tapi di sepuluhkan. Ya aku jadi posisi perempuan yang tertindas," kata Kiki Amalia ketika ditemui di kawasan Thamrin, Tanah Abang, Jakarta Pusat.
Tak hanya itu, Kiki Amalia juga harus berjuang mencari nafkah dan menghidupi keluarganya.
Sejak perceraian tesebut, Kiki jarang lagi tampil di televisi.