Find Us On Social Media :

Tak Sadar Mobil Sport Mewahnya Dibakar Massa Demo di DPR, Pria Ini Sempat Selfie dengan Latar Belakang Kerusuhan hingga Pulang Pakai Jasa Ojek Online

By Veronica Sri Wahyu Wardiningsih, Kamis, 26 September 2019 | 19:00 WIB

Wakil Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) DKI Didi O Affandy, pemilik mobil Rubicon yang terbakar di Lapangan Tembak Senayan, Rabu (25/9/2019).

GridPop.ID - Aksi mahasiswa berlangsung sejak Senin (23/9/2019) hingga Rabu (25/9/2019) diwarnai dengan kericuhan.

Kericuhan terjadi di sejumlah titik di depan Gedung DPR RI di Kompleks Parlemen Senayan, Jalan Gatot Subroto.

Aksi damai yang berakhir ricuh tersebut tentu menimbulkan sejumlah kerugian seperti yang dialami pria ini.

Baca Juga: Dulu Jualan Lauk di Desa hingga Makan Pun Susah, Kondisi Artis Ini Sekarang Bikin Tercengang, Nasibnya Sungguh Tak Diduga

Diberitakan Tribunnews.com, sebuah mobil Jeep berjenis Wrangler Sport Limited Edition milik Wakil Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) DKI Didi O Affandy hangus terbakar pada Selasa kemarin.

Mobil yang terparkir di Lapangan Tembak Senayan itu, ikut terkena imbas unjuk rasa yang dilakukan ribuan mahasiswa depan Gedung DPR/MPR tadi malam.

Unjuk rasa tersebut sempat berlangsung ricuh.

Baca Juga: Lontarkan Kritikan Pedas soal RKUHP yang Kontroversial, Hotman Paris: Kacau, Ini Bukan Karya dari Praktisi Hukum!

"Saya keluar ke depan Hotel Mulia, saya selfie dan video. Saya tahu ada kebakaran, tapi saya gak tahu kalau mobil saya ikut dibakar," kada Didi di Lapangan Tembak Senayan, Rabu (25/9/2019).