GridPop.ID - Pernyataan Agnez Mo terkait dirinya tak memiliki darah Indonesia rupanya berbuntut panjang.
Usai menuai kritikan pedas dari berbagai pihak, imbas dari ucapan Agnez Mo juga terlihat tatkala dirinya pulang ke Indonesia.
Agnez Mo baru saja tiba di tanah air beberapa waktu lalu.
Namun, ada yang berbeda dengan kepulangan Agnez Mo kali ini.
Dilansir dari Tribun Style, kali penyambutan kepulangan Agnez Mo tidak semeriah dengan kepulangannya pada Februari 2019 lalu.
Hal ini terlihat dari salah satu unggahan seorang fansnya yang merekam kepulangan mantan kekasih Rezky Aditya itu.
Dari postingan Instagram salah satu fansnya, Agnez Mo tiba di Bandara Internasional Soekarno Hatta mengenakan pakaian serba hitam.
Rambut panjangnya diikat rapih.
Agnez Mo sempat menghampiri sosok yang menvideokan kedatangannya itu sambil tersenyum.
Sampai dia masuk ke dalam mobil jemputan, tak terlihat fans lain yang mengikutinya sambil membawa bunga atau benda lainnya.
Hal ini berbeda dengan kepulanganya pada Februari 2019 lalu.
Dalam video Agnez Mo disambut Agnation (sebutan fans Agnez Mo) dengan ramai ketika tiba di bandara. Dia juga diberi bunga.
Mungkin Agnez sengaja menyembunyikan jadwal kepulangannya ke tanah air?
Diberitakan Grid.ID, pada sebuah wawancara bersama awak media di gelaran AMA 2019, Agnez Mo mengungkapkan bahwa dirinya justru tak memiliki darah Indonesia.
"Sebenarnya, aku nggak punya darah Indonesia atau apa pun. Aku berdarah Jerman, Jepang, Tiongkok, dan aku hanya lahir di Indonesia," beber Agnez Mo dilansir YouTube Build Series.
Tinggal di Indonesia dengan berbagai keberagaman, justru membuat sang artis menghargai setiap budaya yang ada di Indonesia.
"Itu mengajariku untuk merangkul perbedaan, kerentananku, perbedaan yang ada, keunikanku, dan lain-lainnya," tandasnya.
Namun, siapa sangka, pernyataan yang dilontarkan Agnez itu justru mendapat respon yang negatif dari berbagai pihak. (*)