Putuskan Bercerai Usai 9 Tahun Menikah, Mantan Suami Jenita Janet Bongkar Sifat Buruk sang Istri yang Doyan Menyakiti Dirinya Sendiri: Itu yang Ditakutkan!

By Sintia Nur Hanifah, Jumat, 24 Januari 2020 | 20:00 WIB
Jenita Janet dan Alief Hedy Nurmaulid

Jenita Janet dan Alief Hedy Nurmaulid

GridPop.ID - Rumah tangga penyanyi dangdut Jenita Janet kini harus berakhir di meja hijau.

Setelah 9 tahun bersama, mantan suami Jenita Janet, Alief Hedy pun membongkar sifat buruk yang dimiliki mantan istrinya.

Siapa sangka, pelantun lagu direject ini disebut-sebut suka menyakiti dirinya sendiri jika keinginannya tidak dituruti.

Baca Juga: Geger Denny Cagur dan Parto Patrio Terancam Dilaporkan ke Polisi: Ini Tidak Bisa Dibiarkan!

Sosok pedangdut Jenita Janet baru-baru ini jadi sorotan publik dengan perceraiannya.

Menjalani sidang perceraian pertama pada Selasa, (17/12/2019) lalu, Jenita Janet sempat mengaku terpukul dengan perpisahannya.

"Jadi aku juga terlalu fokus dengan kepedihan ini, ini adalah keputusan terberat dan tergila menurut aku dalam hidup aku, karena menyangkut masa depan, rumah tangga gitu ya," beber Jenita Janet pada Senin, (16/12/2019) lalu dikutip dari Grid.ID.

Baca Juga: Ramalkan Masa Depan Hubungan Zaskia Gotik dan Kriss Hatta, Denny Darko Terawang dan Bongkar Keseriusan Keduanya, Ternyata...

Selama ini, biduk rumah tangga Alief Hedy Nurmaulid tak pernah dihinggapi isu tak sedap.

Melansir dari Sajian Sedap, Jenita mengaku berusaha kuat menghadapi keputusannya.