Find Us On Social Media :

Penyebaran Wabah Virus Corona Diprediksi Akan Berlangsung hingga April, Mendikbud Nadiem Makarim dan Komisi X Sepakat Tiadakan Ujian Nasional: Kelulusan Siswa Berdasarkan Nilai Kumulatif Rapor

By Septiana Risti Hapsari, Selasa, 24 Maret 2020 | 18:20 WIB

Nadiem Makarim

Saat ini tengah dikaji berbagai opsi ujian bagi siswa tingkat dasar dan menengah sebagai bahan pertimbangan untuk menentukan kelulusan siswa, termasuk menggunakan nilai rapor.

Dari rapat konsultasi via daring (online) antara anggota Komisi X dan Mendikbud Nadiem Makarim maka disiapkan berbagai opsi untuk menentukan metode kelulusan siswa salah satunya dengan nilai kumulatif dalam raport,” ujar Ketua Komisi X DPR RI Syaiful Huda dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, Senin malam (23/3/2020).

Dia menjelaskan, rapat konsultasi menyepakati yang digelar Senin malam menyebutkan bahwa pelaksanaan Ujian Nasional (UN) dari tingkat SMA, SMP, hingga SD ditiadakan.Kesepakatan ini didasarkan atas penyebaran Covid-19 yang kian masif.

Baca Juga: Bak Sudah Jatuh Tertimpa Tangga, Beginilah Nasib Tragis Pria Jepang Usai Sesumbar Sebarkan Virus Corona, Idap Penyakit Mematikan Hingga Berujung Menyedihkan

Padahal jadwal UN SMA harus dilaksanakan pekan depan.

Pun begitu dengan UN SMP serta SD yang harus dijadwalkan paling lambat akhir April mendatang.

Penyebaran wabah Covid-19 diprediksi akan terus berlangsung hingga April, jadi tidak mungkin kita memaksakan siswa untuk berkumpul melaksanakan UN di bawah ancaman wabah Covid-19 sehingga kami sepakat UN ditiadakan,” ujarnya.

Baca Juga: Terungkap Asal Muasal Virus Corona yang Jadi Pandemi Mematikan, Kenyataan Lebih Mengerikan Sumber Covid-19 Ternyata Mirip dyang Ada di Indonesia!