GridPop.ID - Hingga saat ini, dunia masih dibuat kalang kabut dengan virus corona.
Berbagai negara masih berjuang melawan virus yang mematikan ini.
Tapi di beberapa negara, tanda-tanda pandemi akan berakhir sudah mulai terlihat.
Setelah Cina, Amerika mulai membuka karantina wilayah secara bertahap.
Ketika virus corona terus menyebar di AS, Presiden Donald Trump memberikan panduan kepada para gubernur terkait rencana pembukaan kembali aktivitas ekonomi AS dalam beberapa bulan mendatang.
Pedoman untuk "Membuka Amerika Lagi" terdiri tiga tahapan di mana negara-negara bagian dapat mengurangi secara bertahap kebijakan karantina wilayah atau lockdown.
Trump berjanji kepada para gubernur bahwa mereka akan menangani sendiri proses tersebut, dengan bantuan dari pemerintah federal.
AS sejauh ini mencatat hampir i 654.301 kasus positif dengan 32.186 orang meninggal akibat virus corona, dan Trump menyarankan sejumlah negara bagian dapat membuka kembali aktivitas ekonominya pada bulan ini.