Find Us On Social Media :

Belum Sembuh Duka Tanah Air Kehilangan Didi Kempot, Penyanyi Stan Isakh Tutup Usia Usai Berjuang Jalani 5 Hari Isolasi Setelah Ditetapkan Sebagai PDP Covid-19

By Luvy Yulia Octaviani, Senin, 11 Mei 2020 | 11:42 WIB

Musik Tanah Air kembali berduka, susul Didi Kempot penyanyi Stan Isakh tutup usia usai ditrtapkan sebagai PDP Covid-19

GridPop.ID - Masih lekat dalam ingatan duka mendalam kehilangan sosok maestro campursari Didi Kempot pada (5/5/2020) lalu.Kini, dunia hiburan tanah air kembali berduka.Penyanyi penyanyi Stan Isakh meninggal dunia pada Minggu (10/5/2020) pagi tadi.

Baca Juga: Sepintarnya Bangkai Ditutupi Tetap Tercium Juga, Denny Darko Sebut Aib Syahrini Kini Mulai Tampak: 'Ini Baru Permulaan Saja'

Meninggalnya Stan Isakh dibenarkan oleh sang sahabat Aldo saat dihubungi Kompas.com. Aldo selaku sahabatnya menyebut bahwa Stan Isakh telah dimakamkan sejak pagi. “Stan meninggal dunia tadi pagi, telah makamkan,” tulis Aldo melalui pesan singkat kepada Kompas.com, Minggu.Pelantun "Nyawaku Untukmu" ini meninggal dunia usai dirawat karena pneunomia duplex. Berdasarkan unggahan terakhir Stan Isakh di Instagram, dia tengah menjalani isolasi karena masuk dalam Pasien Dalam Pengawasan (PDP) Covid-19.

Baca Juga: Mantan Istrinya Disebut Sudah Dipersunting Penyanyi Muda, Drumer Kondang Ini Tetap Eksis dan Sudah Punya Gandengan Baru