Find Us On Social Media :

Diklaim Mampu Bunuh Virus Sampai 100 Persen, Kalung Antivirus Corona Produksi Kementerian Pertanian Ditertawakan dan Dicibir Habis-habisan: Ini Obat Apa Jimat?

By None, Minggu, 5 Juli 2020 | 13:42 WIB

Prototipe antivirus corona eucalyptus (Dok. Humas Kementan)

GridPop.id - Kabar mengejutkan dan mengundnag banyak tanya datang dari Kementerian Pertanian ( Kementan).

Pasalnya, Kementan membuat produk berbahan eucalyptus.

Produk ini disebut antivirus corona dalam bentuk kalung aromaterapi.

Kementan berniat memproduksi massal kalung antivirus corona ini pada bulan depan. Rencana Kementan ini mendapatkan sorotan dari para warganet.

Di media sosial Twitter, banyak yang mempertanyakan produk ini dan klaim sebagai antivirus corona.

"Ini serius?. Mohon para ilmuwan hebat berikan pendapatnya. Koq Kementan? Kenapa bukan Biofarma? Persh vaksin milik Negara terhebat seAsia. Minimal tanya-lah ke Biofarma. Ini obat apa jimat?" demikian tulis akun @AchsanulQosasi, Sabtu (4/7/2020).

Baca Juga: Kini Hidup Nyaman dan Mewah Bersama Raffi Ahmad, Siapa Sangka Nagita Slavina Pernah Alami Kisah Kelam dengan Mantan Pacar yang Super Posesif hingga Ancam Bunuh Diri untuk Cari Perhatian

Tak sedikit akun yang juga mengunggah twit mengungkapkan hal yang sama.

Oh come on, that kalung antivirus corona just embarrassing. Please stop trying to be edgy. ???? — π (@__PIJE) July 4, 2020

Beberapa warganet juga menganggap dibandingkan membuat kalung, lebih baik menggunakan eucalyptus dalam bentuk minyak.

“Mau ada produksi kalung anticorona oleh Kementan. Lah isinya eucalyptus. Tapi pakai di dada. Gak mending lu beli oilnya, terus lu tetes ke masker ya? 224 atau 289 dapat 15ml. Berkali-kali tetesin ke masker. Lebih penting lindungi mulut, hidung, mata,” tulis akun @alderina.