GridPop.ID - Baru-baru ini jagat maya tengah dihebohkan dengan penemuan benda misterius.
Benda berbentuk bungkusan aneh itu ditemukan di sebuah makam di Kudus, Jawa Tengah.
Tak disangka-sangka, rupanya bungkusan misterius itu berisi bangkai ayam dan seperangkat alat yang diduga untuk santet.
Sebuah bungkusan kain kafan hitam terbakar ditemukan dan membuat geger warga di Kabupaten Kudus, Kamis (18/6/2020).
Bungkusan misterius tersebut ditemukan terkubur di Pemakaman Sedyo Luhur, Desa Bakalan Krapyak, Kecamatan Kaliwungu.
Awalnya warga yang sedang berziarah curiga lantaran adanya bau busuk mengitari mereka.
Warga pun mencari sumber bau dan akhirnya ditemukan setelah menggali tanah perkuburan sedalam kurang lebih 30 cm.
Geger warga temukan 9 bungkusan dengan bau busuk, dan menduga bungkusan kain kafan tersebut membalut mayat bayi.
Warga pun melapor ke polisi.