Setelah berteriak beberapa kali, wanita itu kembali masuk ke dalam rumah dan menyerang pria paruh baya.
Hingga akhirnya, video terhenti kala sang wanita berhenti menyerang pria paruh baya.
Sampai Kamis (6/8/2020) malam, video tersebut telah ditonton sebanyak 7.943 kali dan dikomentari 91 warganet.
Tribunnews.com telah mendapatkan izin dari pemilik akun @sukanti_ningsih, untuk mengutip postingan yang dipublikasikannya pada Kamis (6/8/2020) sore.
Dalam postingan tersebut, akun @sukanti_ningsih menjelaskan bila sang anak tega meneriaki ayahnya sendiri dengan sebutan maling.
Kendati demikian, Ia mengaku beruntung, sebab suaminya tidak menjadi sasaran amuk para warga hanya karena difitnah anaknya.
Menurut penuturan pemilik akun @sukanti_ningsih, sang anak sudah 17 tahun berkeluarga dan memiliki tiga orang anak.
Mereka pun numpang di rumahnya selama 17 tahun karena belum memiliki rumah sendiri, sampai saat ini.
Bahkan, untuk mencukupi kehidupan rumah tangganya, sang anak dan menantunya ini hanya mengandalkan uang dari pemberiannya.