GridPop.ID - Sosok istri wakil presiden Indonesia memang tak banyak dikenal publik.
Adalah Wuri Estu Handayani, sosok istri wakil presiden Ma'ruf Amin yang jarang disorot oleh publik.
Meski tak dikenal publik seperti istri pejabat lainnya, sosok istri wapres Ma'ruf Amin bukanlah orang sembarangan.
Dilansir dari laman Sajian Sedap, sebelum menikah dan mendampingi Ma'ruf Amin, Wuri Estu Handayani rupanya adalah seorang perawat gigi.
Melansir laman Facebook pribadinya via Grid.ID, Wuri Estu Handayani mencari sesuap nasi melalui pekerjaannya sebagai seorang perawat gigi di sebuah puskesmas di daerah Pasar Minggu, Jakarta.
Dari penelusuran Tribunnews, Nyai Wury pernah mengunggah foto dirinya mengenakan seragam PNS.
Dalam foto tersebut Wury tengah duduk menghadap kamera dengan tangan di atas meja.
Kisah cinta Wuri Estu Handayani dan sang wapres pun tak kalah menarik untuk dibahas.
Kisah cinta Wuri Estu Handayani dan Ma'ruf Amin memiliki akhir pahit yang sama.
Melansir laman Wikipedia, istri pertama Ma'ruf Amin, Siti Churiyah meninggal dunia pada 22 Oktober 2013.
Dilansir dari Grid.ID, Wuri Estu Handayani dan suaminya, Bangsdin M Noor resmi menikah pada 14 April 1999 juga dipisahkan oleh maut.
Dari pernikahannya dengan Bangsdin M Noor, Wuri Estu Handayani dikaruniai 2 orang anak.
Pasca menjanda selama 2 tahun, barulah cinta Wury Estu Handayani kembali berlabuh.
Dan kali ini, Wury Estu Handayani mantap untuk melabuhkan cintanya pada Ma'ruf Amin.
Dilansir dari Tribunnews.com, Wury Estu Handayani ternyata juga selalu setia mendampingi sang suami.
Abah, sapaan akrab Ma'ruf Amin, menjalani serangkaian kampanye ke berbagai daerah pada Pilpres 2019.
Wury Estu Handayani pun kerap mendampingi suaminya berkeliling.
Nyai Wury kerap mendampingi Ma'ruf Amin berkeliling Pulau Jawa, Kalimantan, Sulawesi, Sumatera hingga Papua.
Meski harus berkeliling, Wury mengaku tak merasa terbebani.
Ia justru senang dengan kegiatan tersebut karena bisa bertemu dengan masyarakat luas.
"Dinikmati saja. Senang saja. Semangat terus karena pak Kiai juga semangat. Ibu juga harus semangat," katanya saat berkunjung ke Medan, Sumatera Utara, Sabtu (9/3/2019), kepada Tribunnews.
GridPop.ID (*)