GridPop.ID - Masih lekat di ingatan kisah Muhammad Ghifari Akbar, pemulung yang sempat viral di media sosial hingga mengundang simpati banyak orang.
Foto-foto remaja 16 tahun asal Garut ini tersebar luas menunjukkan dirinya saat mengaji di sela berteduh dari hujan di emperan toko di Braga, Kota Bandung.
Akbar sendiri setiap hari memulung sampah sambil mencari ibunya yang sudah meninggalkannya sejak usia 8 bulan.
Dengan berbekal sarung dan Al Quran, Akbar kerap melancong ke sejumlah daerah untuk menemukan perempuan yang sudah melahirkannya.
Banyak orang yang merasa prihatin mendengar kisah Akbar, tak terkecuali anggota DPR RI Dedi Mulyadi.
Kepada Kompas.com via telepon, Kamis (5/11/2020), Dedi mengatakan ia menelepon Akbar dan langsung berbicara dengannya selama 20 menit pada Kamis. Dedi pun mendengarkan kisah kehidupan Akbar langsung dari remaja tersebut.
"Saya tak tahan menangis mendengar cerita Akbar. Saya sekitar 20 menit berbicara dengan Akbar melalui telepon," kata Dedi.