GridPop.ID - Kehidupan rumah tangga Raffi Ahmad dan Nagita Slavina selalu saja menjadi sorotan publik.
Banyak yang penasara dengan kegiatan keluarga RANS ini.
Bahkan, Raffi pun sampai membagikan keseharian keluarganya dalam konten YouTube.
Raffi dan Nagita kini semakin giat membuat konten di YouTube mereka, Rans Entertainment.
Saking banyaknya kesibukan masing-masing, keduanya bahkan sampai jarang bertemu.
Raffi pun disebut-sebut jarang pulang ke rumah karena padatnya jadwal syuting.
Sebagai istri, perempuan yang akrab disapa Gigi ini pun mencurahkan isi hatinya pada sang mama, Rieta Amilia.
Rieta pun langsung marah dan mengamuk pada Raffi ketika buka bersama di rumahnya setahun lalu.