GridPop.ID - Pria paruh baya berinisial HY (50) diamankan pihak kepolisian usai melakukan aksinya.
Pria asal Palembang, Sumatera Selatan ini nekat melakukan pelecehan seksual kepada pasien sekamar ibunya di rumah sakit.
Kabar ini pun telah dibenarkan oleh Kasat Reskrim Polrestabes Palembang, Kompol Edi Rahmat Mulyana mengatakan.
Dikatakan Edi, pelaku nekat meremas payudara korban terbaring di rumah sakit swasta kawasan Kelurahan Lebung Gajah, Kecamatan Sako Palembang.
Kejadian ini sendiri berlangsung pada Selasa (02/12/2020).
Lebih lanjut, tersangka nekat melakukan perbuatan amoral saat dirinya membesuk sang ibunda yang tengah dirawat satu ruangan dengan korban.