GridPop.ID - Ajang pencarian bakat Indonesian Idol nampaknya selalu menarik perhatian pemirsanya.
Tak disangka sekarang ini telah memasuki season yang kesebelas.
Telah banyak yang berubah sejak pertama kali diadakannya ajang musik bergengsi ini.
Mulai dari tatanan panggung, host hingga juri pun telah mengalami regenerasi.
Seperti salah satunya yakni Titi DJ yang sempat menjadi juri pula.
Kini dirinya kembali hadir sebagai juri tamu di Indonesian Idol Special Season.
Sembari menjadi juri tamu, dirinya mengenang masa-masa indahnya dulu.
Enam tahun bukanlah waktu yang sebentar bagi Titi DJ menjadi anggota keluarga Indonesian Idol.