Lantaran pesawat Sriwijaya Air SJ 182 yang sudah hancur berkeping-keping.
Denny Darko nampak berkali-kali mengusap dadanya saat mulai menginjak tangga.
Terlebih, sang dokter forensik menambahkan jika tepat dismaping ruangan identifikasi jenazah Sriwijaya Air adalah ruangan jenazah Covid-19.
Rasa deg-degan pun mendera Denny Darko.
"Itu body partnya datang dalam kantong jenazah kan dok?" tanya Denny Darko, dilansir TribunnewsBogor.com dari akun Youtube-nya sang mentalist, Senin (1/2/2021).
"Iya betul. Sebelah kanan kamar Covid-19," jawab dr Hastry yang sudah 30 tahun lebih menjadi dokter forensik.
Lantaran Denny Darko nampak ketakutan, sang dokter forensik memberi penjelasan bahwa keduanya berada dalam tempat yang aman.
Sebelum memasuki ruang identifikasi keduanya sudah disemprot disinfektan dan memakai masker.
"Aman, kan udah disinfektan, pakai masker juga. Yang penting jangan ngucek-ngucek mata," ungkap dr Hastry.
Tetiba sang mentalist mengeluh pusing dan nyaris pingsan lantaran tak kuat dengan bau dari ruangan identifiksi korban Sriwijaya Air.