Find Us On Social Media :

Jokowi Wanti-wanti Pemerintah Daerah untuk Tak Asal Lockdown Satu Kota, Presiden: Skala Kampung Saja, Biar Tak Merusak Pertumbuhan Ekonomi!

By Arif B, Jumat, 12 Februari 2021 | 21:00 WIB

Jokowi Wanti-wanti Pemerintah Daerah untuk Tak Asal Lockdown Satu Kota

Gridop.ID - Setelah PPKM jilid kedua dinilai Jokowi belum efektif, kini pemerintah mulai memberlakukan PPKM mikro.

Melansir dari Kompas.com, Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) skala mikro berlangsung mulai Selasa (9/2) kemarin hingga 22 Februari mendatang.

Presiden Jokowi pun meminta agar pemerintah daerah di sejumlah wilayah di 7 provinsi tidak asal menerapkan lockdown.

Baca Juga: Sadar Diri Tinggalkan Kedua Anaknya Luntang Lantung di Ruko Tanpa Perhatian Seorang Ibu, Ini Pesan Terakhir Krisdayanti ke Aurel Hermansyah: Jangan Khawatir, Kasih Ibu Nggak Akan Pernah Hilang...

Ia meyakini pembatasan bisa dilakukan dalam skala kecil.

"Jangan sampai karena virus hanya satu orang, satu RT, yang di-lockdown seluruh kota,"

"Jangan sampai yang terkena virus misalnya dari kelurahan, yang di-lockdown satu kota. Untuk apa?" kata Jokowi saat membuka Peresmian Pembukaan Munas Apeksi di Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis (11/2/2021).

Baca Juga: Anak Gadisnya Tak Kunjung Pulang Rumah Sampai 2 Bulan, Ibunda Amanda Manopo sampai Juluki Kekasih Billy Syahputra dengan Sebutan Ini