GridPop.ID - Sandiaga Uno menjadi sangat populer semenjak mencalonkan diri menjadi Wakil Presiden dari Prabowo Subianto dalam Pilpres 2019 lalu.
Namanya makin dikenal masyarakat setelah Sandiaga Uno banting setir menjadi seorang Youtuber usai gagal jadi Wapres RI.
Kini, suami dari Nur Asia ini sukses duduki kursi Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Kabinet Indonesia Maju Jilid 2.
Selain karena prestasi dan kepiawaiannya dalam bidang bisnis, Sandiaga Uno juga populer karena ketampanannya.
Ya, memanglah Sandiaga Uno ini sosok yang tampan dan awet muda.
Siapa sangka, ternyata Sandiaga Uno sempat menjadi seorang model cover sebuah majalah saat masih muda dulu.
Dilansir dari GridPop.ID, ternyata pernah menjadi model sampul Majalah HAI edisi Januari 1989.
Persisnya edisi tersebut terbit pada 23 Januari 1989.
Dalam gambar sampul itu, Sandi tampak masih sangat muda.
Saat itu usai sandi masih sangat muda, sekitar 20 tahun.
Dalam suatu halaman di majalah tersebut, ia menggunakan nama Sandy, bukan Sandi ataupun Sandiaga Uno.
Bahkan, ketampanan dari seorang Sandiaga Uno pun juga diakui oleh publik.
Beberapa waktu lalu, melasir dari GridPop.ID, seorang model cantik bernama Vincentia Tiffani sempat kepincut ketapanan mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta itu.
Vincentia Tiffani ini langsung menjadi viral karena blak-blakan mengaku ingin menjadi istri kedua dari Sandiaga Uno.
Rupanya momen menarik ini terjadi saat Sandiaga Uno berkunjung ke Sleman, Yogyakarta pada Sabtu (23/3/2019) lalu.
Karena sang suami kerap dikagumi para kaum hawa membuat Nur Asia kerap menunjukkan sikap cemburu.
Sandiaga Uno pun membenarkan tabiat istrinya satu itu.
Sandiaga Uno mengaku tahu betul di saat istrinya tengah cemburu. Ia melihat dari gerak-gerik tubuh istrinya.
"Oh pernah, itu kalau lagi cemburu. (Geram tubuhnya) kelihatan banget," ucap Sandiaga dalam tayangan YouTube MrsAyuDewi, Selasa (22/2/2021) yang dikutip dari Kompas TV.
Namun, Sandiaga Uno tidak langsung meminta maaf dan memilih mendiamkannya terlebih dahulu. Sandiaga pun memberikan tips kepada suami bagaimana cara menghadapi istri yang tengah cemburu.
"Semakin didekati, semakin lari, gitu lho. (Akhirnya) diamin dulu. Enggak ada gunanya soalnya, semakin dipepet, semakin marah. Nanti dia bisa snap," kata Sandiaga Uno.
Menurutnya, ketika perempuan sedang marah lebih baik ditenangkan terlebih dahulu untuk mendapatkan kesempatan menjelaskan dengan perasaan tenang.
"Jadi ditenangin dulu, jangan dilawan aja. Kalau satu sudah ngomong, kita dengerin. Ya walaupun enggak benar, dia nyerempet dan enggak make sense, enggak relevan, ya diemin aja dulu sampai cool down, baru dijelasin," ucap Sandiaga Uno melanjutkan.
Meskipun demikian, rasa cemburu itu tidak membuatnya bertengkar hebat dalam hubungan rumah tangganya.
GridPop.ID (*)