GridPop.ID - Perjalanan cinta Luna Maya memang selalu menarik untuk diperbincangkan.
Betapa tidak, artis kelahiran pulau dewata Bali itu kerap kali menjalin cinta dengan pria yang bukan orang sembarang.
Sebut saja diantaranya sang lady killer Ariel NOAH dan konglomerat tajir melintir Reino Barack.
Meski berpacaran dalam waktu yang cukup lama, sayangnya angan-angan Luna Maya untuk melenggang ke pelaminan belum juga bisa terwujud.
Jalinan cinta artis 37 tahun itu sering kali berakhir kandas dan menemui jalan buntu.
Bolak-balik merasakan getirnya putus cinta rupanya tak membuat Luna Maya jera untuk terus mencari jodoh terbaiknya.
Bahkan baru-baru ini, lakon film 'Suzzannah' sesumbar mengakui bahwa dirinya tengah dekat dengan seorang pria.
Tanpa tedeng aling-aling, model cantik itu blak-blakan membongkar segala seluk beluk tentang kisah percintaannya kini kepada fotografer kondang Rio Motret.