"Ketemu, ngobrol sama Kamal dan yang lain. Karena Nissa bisa bawain lagu Arab, lagu dangdut, lagu kasidah, banyak macam-macam genre," kata Ayus, dikutip dari YouTube Trans TV, Senin (3/5/2021) via Kompas.com.
Saat pertama kali Nissa bergabung, Ayus dan rekan-rekannya tidak langsung menerima Nissa sebagai vokalis tetap Sabyan Gambus.
"Jadi waktu itu sempat manggung di suatu gedung ngisi acara puasa, selesai itu ngobrol di tempat makan, terus Nissa yang ngomong 'sudahlah gabung sama Sabyan'," ujar Ayus.
Meski jago membawakan berbagai macam genre lagu, status keanggotaan Nissa masih digantung selama enam bulan.
Kembalinya Ayus dan Nissa Sabyan ke laayr kaca menuai pro dan kontra dari warganet.
Melansir Grid.ID, hal ini terlihat dari cuplikan video wawancara Nissa dan Ayus yang diunggah ulang akun gosip @lambe_turah di Instagram, pada Minggu (2/5/2021).