Find Us On Social Media :

Siap-siap! Mulai 1 Juni Nanti Cek Saldo dan Tarik Tunai di ATM Link Bakal Berbayar, Simak Besaran Biaya yang Akan Dikenakan per Transaksi

By Sintia N, Sabtu, 22 Mei 2021 | 20:02 WIB

Cek saldo dan tarik tunai di ATM Link dikenakan biaya.

GridPop.ID - Kabar kurang mengenakkan baru-baru ini menghantam para nasabah bank BRI, BNI, Mandiri dan BTN.

Pasalnya, mulai 1 Juni mendatang, bank pelat merah milik BUMN itu akan menerapkan tarif berbayar untuk cek saldo dan tarik tunai.

Aturan baru ini berlaku khusus untuk anjungan tunai mandiri (ATM) Link.

Baca Juga: Dua Kali Lakoni Perceraian, Wulan Guritno Mau Tak Mau Mesti Terima Kenyataan Pahit Kembali Sandang Status Janda: Kenapa Harus Terjadi Lagi, ya Allah

Melansir Kompas.com, ATM Link milik Himpunan Bank-bank Milik Negara (Himbara) bakal melakukan penerapan tarif transaksi mulai 1 Juni 2021.

Corporate Secretary BRI, Aestika Oryza mengatakan bahwa ada sejumlah alasan mengapa pihak Himbara memberikan tarif pada transaksi ATM Link.

"Penyesuaian biaya transaksi Cek Saldo dan Tarik Tunai Kartu BRI di ATM Bank Milik Negara atau Himbara atau ATM dengan tampilan ATM LINK diberlakukan guna mendukung kenyamanan nasabah bertransaksi," ujar Aestika, Jumat (21/5/2021).

Ia menambahkan, penyesuaian biaya tersebut juga menjadi bentuk healthy business untuk menciptakan bisnis yang berkelanjutan.