Find Us On Social Media :

Junjung Tinggi Nilai Pancasila, Melanie Subono Sampai Buat Tato Burung Garuda di Punggung hingga Beri Pesan Mendalam Soal Dasar Negara Indonesia

By Luvy Octaviani, Senin, 31 Mei 2021 | 05:01 WIB

Melanie Subono

GridPop.ID - Hari Lahirnya Pancasila di Indonesia tinggal menghitung hari.

Tanggal 1 Juni, Bangsa Indonesia selalu memperingati Hari Lahirnya Pancasila yang merupakan dasar negera.

Dikutip oleh kompas.com dari Kursus Presiden Soekarno tentang Pancasila (2017), pada 26 Mei 1958, Soekarno memberi inleiding atau kursus pendahuluan soal Pancasila yang dibanggakannya.

Utamanya, soal posisi Pancasila sebagai dasar negara. Soekarno meyakini Pancasila adalah falsafah yang mempersatukan dan mengikat Indonesia.

Baca Juga: Bukan Mengundurkan Diri, Ruben Onsu Bocorkan Fakta Terkait Nasib Sarwendah yang Dulu Sukses Tenar Berkat Cherrybelle: Orang Dikeluarin!

"Pancasila adalah satu alat mempersatu, yang saya yakin seyakin-yakinnya bangsa Indonesia dari Sabang sampai Merauke hanyalah dapat bersatu padu di atas dasar Pancasila itu," kata Soekarno.

Banyak orang memiliki cara sendiri untuk menunjukkan rasa nasionalisme hingga kecintaannya terhadap Tanah Air sekaligus Pancasila sebagai dasar negara.

Seperti yang dilakukan oleh sosok Melanie Subono yang dikenal sebagai seorang aktivis, presenter sekaligus penyanyi di Indonesia.