GridPop.ID - Nama Charly Van Houten tentu sudah tak asing bagi penikmat musik era awal 2000an.
Ya, bersama dengan grup musik ST12 nama Charly sukses melambung tinggi.
Namun pada 2011 secara mengejutkan pria pemilik suara mendayu-dayu khas Melayu tersebut memilih untuk hengkang lantaran adanya konflik interal seperti yang dilansir dari Kompas.com.
Sementara itu dilansir dari Grid.ID, Charly dulunya dikenal memiliki gaya khas setiap kali tampil.
Anting-anting panjang dan rambut gondrong belah tengah sudah jadi ciri utama pria kelahiran 5 November 1979 tersebut.
Kini setelah sekian lama tak muncul, Charly tiba-tiba hadir dengan gaya baru bak artis Korea.