Find Us On Social Media :

Anies Baswedan Umumkan Jakarta dalam Kondisi Genting Covid-19, Ini Dia 25 Kelurahan dengan Kasus Aktif Tertinggi yang Perlu Diwaspadai

By Sintia N, Senin, 14 Juni 2021 | 18:31 WIB

Anies Baswedan saat memimpin apel gabungan di lapangan Blok S, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan pada Minggu (13/6/2021) malam.

GridPop.ID - Setahun lebih berlalu namun kondisi pandemi covid-19 masih menyelimuti Indonesia.

Kasus positif covid-19 di berbagai daerah pun terpantau masih naik turun bak roller coaster.

Salah satunya seperti yang kini tengah dialami oleh Daerah Khusus Ibukota (DKI) Jakarta.

Sampai-sampai Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan pun mengumumkan bahwa Jakarta kini dalam kondisi genting akibat covid-19.

Baca Juga: Akui Dirinya Menghormati Gugun Gondrong, Rico Ceper Beberkan Peran Salah Satu Pendiri The Jakmania Itu dalam Kariernya

Dilansir melalui Tribunnews.com, Anies Baswedan menyebut kondisi perkembangan kasus Covid di DKI sangat memprihatikan.

“Beberapa hari ini kondisi di Jakarta amat mengkhawatirkan. Data menunjukkan 6 Juni angka kasus naik 7.000-an,” kata Anies saat memimpin apel gabungan di lapangan Blok S, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan pada Minggu (13/6/2021) malam.

Anies mengatakan, kasus Covid-19 di Jakarta mengalami kenaikan yang sangat tajam dari 11.500 orang menjadi 17.400 dalam waktu sepekan.