GridPop.ID - Setiap orang di rumah pasti memiliki pasta gigi untuk membersikan gigi.
Tapi, tahu kah kalian selain untuk membersihkan gigi, pasta gigi juga memiliki segudang manfaat lain lho.
Pasta gigi bersifat agak abrasif, sehingga dapat menghilangkan noda yang membandel, namun cukup lembut sehingga tidak akan menggores permukaan yang halus.
Ditambah lagi beberapa pasta gigi bahkan diformulasikan untuk memutihkan dan membuatnya lebih efektif dalam menghilangkan noda.
Dilansir oleh Nakita.ID melalui Boldsky.com, berikut beberapa masalah dalam rumah yang bisa diatasi dengan pasta gigi.
1. Menghilangkan bau pada botol bayi
Pasta gigi disebut bisa membantu menghilangkan bau pada botol susu bayi.
Cara melakukannya juga mudah, hanya perlu mengoleskan pasta gigi pada sikat botol lalu bersihkan botol seperti biasa.
Setelahnya bilas hingga bersih dan botol bayi menjadi tidak berbau.
Botol pun siap untuk digunakan kembali.