Find Us On Social Media :

Mati Suri Selama 7 Menit, Pria Ini Nekat Gambar Penampakan Alam Baka yang Bikin Merinding

By Sintia N, Jumat, 9 Juli 2021 | 17:02 WIB

Ilustrasi mati suri

GridPop.ID - Kejadian di luar nalar sekaligus bikin merinding sempat dialami oleh seorang pria beberapa tahun lalu.

Saking ngerinya, kejadian itu sempat viral hingga jadi buah bibir khalayak.

Betapa tidak, seorang pria 60 tahun mengaku sempat mengalami mati suri selama 7 menit.

 

Yang lebih mencengangkan, pria tersebut melukiskan penampakan alam baka yang sempat ia lihat.

Baca Juga: Tak Sengaja Mendengar Suara Tangisan Bocah, Wanita Ini Bergegas Lakukan Hal yang Menantang Maut Usai Tahu Kondisi Sebenarnya

Adalah Shiv Grewal, seorang pria asal London yang mati suri selama 7 menit setelah alami serangan jantung hebat.

 

Grewal yang pandai melukis menuangkan gambaran yang didapatkannya melalui lukisan seperti dilansir dari Mirror.co.uk pada 13 Juli 2018 kemarin.

Penasaran seperti apa lukisannya?

Secara medis, Grewal telah dinyatakan meninggal ketika paramedis berjuang menggunakan metode CPR pada 9 Februari 2013.

"Saya sadar otak saya sedang sekarat dan menangis minta tolong.

Tetapi, pada saat yang sama, saya merasakan hal-hal benar-benar terpisah dari tubuh saya.

Rasanya seperti saya dalam kehampaan tetapi bisa merasakan emosi dan sensasi," kisah Grewal.

Baca Juga: Berbagai Varian Covid-19 Menyebar dengan Cepat di Berbagai Belahan Negara, Dirjen WHO Buka Suara hingga Beberkan Kondisi Dunia Saat Ini

"Meski tahu saya sudah mati, saya juga tahu bahwa ada peluang untuk pulang.

Saya juga mengerti bahwa saya akan bereinkarnasi, tetapi saya tidak menginginkan itu dulu.

Saya ingin kembali ke kehidupan, ke dunia material dan kepada istri saya.

Saya menuntut bahwa saya akan kembali dan saya mendapatkan keinginan saya," lanjutnya.

Grewal juga menambahkan bahwa ketika terbangun dari kematian, rasanya sama seperti terbangun dari mimpi.

Saat tubuhnya mengalami sekarat, Grewal mengaku seolah tengah menembus perjalanan kosmik yang aneh.

Tempat yang begitu asing menjadi pertarungan kekuatan untuk memilih hidup dan mati.

Perjalanan untuk kembali hidup tidaklah mudah, sebab Grewal harus mengalami koma induksi selama sebulan setelah didiagnosis hipoksia otak atau keadaan otak yang kekurangan oksigen.

Grewal dilarikan ke Kings College Hospital untuk operasi karena arteri utamanya juga tersumbat.

Selama pemulihan, Grewal menemukan metode terapeutik untuk mendokumentasikan apa yang dilihat selama kematian 7 menitnya.

Baca Juga: 5 Bulan Konsumsi Sabu, Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie Rela Gelontorkan Uang Dengan Jumlah Fantastis Demi Barang Haram

"Saya ingat semua yang terjadi ketika hati saya berhenti (mati) dan mencoba menerjemahkannya menjadi seni.

Karya saya berfungsi sebagai peta untuk penemuan kembali dan untuk memahami pengalaman saya," terangnya.

Grewal bahkan telah menggelar pameran dari lukisan karya-karyanya yang menerjemahkan cerita keadaan akhirat saat mati suri.

GridPop.ID (*)