Find Us On Social Media :

Nyesel Baru Tahu, 4 Makanan Sehat Ini Jadi Cara Ampuh Tambah Massa Otot Jika Diolah dengan Tepat

By Ekawati Tyas, Minggu, 11 Juli 2021 | 21:02 WIB

Makanan sehat yang dapat digunakan untuk menambah berat badan

GridPop.ID - Bagi sebagian orang ada saja yang memiliki kesulitan saat hendak menaikkan berat badan.

Berbagai makanan yang dipercaya dapat membuat bobot bertambah telah dikonsumsi, namun ternyata tak ada hasilnya juga.

Namun mesti diperhatikan bahwa kesulitan menaikkan berat badan dikarenakan oleh beberapa faktor.

Baca Juga: Bertahun- tahun Jalani Pengobatan Bipolar hingga Sebabkan Tubuhnya Menggemuk, Marshanda Lakukan Hal ini hingga Bikin Tercengang!

Seperti yang dilansir dari Kompasiana.com, faktor genetik atau keturunan menjadi faktor utama yang berperan dalam proses metabolisme seseorang.

Selain itu juga terlalu banyak aktivitas hingga stress termasuk pemicu dalam sulitnya menambah berat badan.

Hal lain yakni menderita penyakit kronis seperti diabetes, penyakit tiroid, AIDS, dan kanker bisa jadi salah satu penyebab hilangnya nafsu makan.

Namun tenang, melansir stylecraze via Nakita.ID, ada beberapa makanan sehat yang dapat meningkatkan berat badan jika dikonsumsi secara rutin.