GridPop.ID - Aktivitas di dapur kini memang lebih praktis dengan microwave.
Pasalnya, dengan microwave kita bisa memasak atau memanaskan makanan dengan lebih cepat dan sehat.
Namun, perlu diingat jika 5 makanan ini tidak boleh dipanaskan pakai microwave karena bisa meledak hingga jadi sarang penyakit lho. Apa saja?
1. Telur
Melansir dari Kompas.com, makanan pertama yang tidak boleh dimasak menggunakan microwave adalah telur utuh.
Pasalnya, telur menghasilkan uap di dalam cangkang dan akan meledak. Jadi jangan mencoba merebus telur di dalam oven microwave.
2.Saus
Menempatkan semangkuk saus ke dalam microwave selama beberapa menit memungkinkan kamu mendengar bunyi mengelembung dan membuat microwave milikmu dipenuhi percikan saus.
Sebab saus yang kental menyulitkan partikel untuk bergerak dengan mudah, sehingga tekanan uap di bawah permukaan microwave akan menumpuk hingga akhirnya meletus untuk mengeluarkan uap, membuat saus beterbangan.