GridPop.ID - Hampir semua orang pasti pernah melakukan tidur dalam kondisi perut kenyang setelah makan.
Bukan hal mengejutkan memang, mengingat ada istilah food coma dalam dunia kesehatan untuk menggambarkan kondisi mengantuk setelah makan.
Dilansir dari Time, kondisi ini disebabkan karena aliran darah ke usus kecil meningkat secara drastis setelah makan.
Saat darah dipompa ke usus untuk mendorong pencernaan, aliran darah di otak menurun dan memicu kantuk.
Sayangnya, kebiasaan tidur setelah makan itu merupakan kebiasaan buruk yang bisa memicu berbagai bahaya dalam tubuh.
Mengutip Kompas.com, berikut ini beberapa bahaya tidur setelah makan yang perlu anda waspadai.
1. Menyebabkan gangguan pencernaan
Langsung tidur setelah makan memungkinkan anda mengalami gangguan pencernaan seperti penyakit asal lambung dan sakit perut.