Find Us On Social Media :

Biodata Artis Prisa Rianzi, Putri Finalis Miss Universe Tahun 1975 yang Pilih Jadi Gitaris Band Metal dan Melalang Buana Sebagai Musisi

By Sintia N, Kamis, 30 September 2021 | 07:21 WIB

Prisa Rianzi

GridPop.ID - Nama Prisa Rianzi mungkin masih terdengar asing bagi sebagian orang.

Namun bagi para pecinta musik, tentu nama Prisa Rianzi sudah sering berseliweran di telinga.

Pasalnya, wanita berparas cantik ini dikenal juga sebagai gitaris dan musisi kawakan yang tak bisa dipandang sebelah mata.

Nah, berikut ini biodata artis Prisa Rianzi musisi cantik yang pernah jadi gitaris band metal.

Prisa Adinda Arini Rianzi yang lebih dikenal dengan Prisa Rianzi adalah seorang musisi asal Indonesia.

Ia merupakan anak kedua dari pasangan Mayjen TNI Rianzi Julidar dan Lydia Arlini Wahab yang merupakan wakil dari Indonesia di ajang Miss Universe tahun 1975.

Nama Prisa mulai dikenal publik ketika ia merilis singel kolaborasi bersama J-Rocks yang berjudul "Kau Curi Lagi" (2007).

Kemudian, satu tahun setelahnya, Prisa memberanikan diri merilis singel solo di bawah naungan Aquarius.

Baca Juga: Bikin Heboh Jutaan Orang, Wanita Ini Ngaku Tak Keramas Selama 100 Hari, Intip Kondisi Rambutnya yang Buat Syok

Selain merilis lagu single, Prisa juga sempat menjadi gitaris band metal Deadsquad.

Dilansir dari Kompas.com, Prisa sempat berkolaborasi dengan beberapa musisi senior di Tanah Air, seperti Sheila On 7.

Bahkan, ia pernah menjadi additional guitarist Sheila On 7 saat band itu melakukan tur album S07.

Selain mahir bermain gitar, Prisa juga memiliki kemampuan memainkan alat musik lain, seperti piano, saxophone hingga drum.

Tetapi sayang, pada sekitar tahun 2010, Prisa memutuskan rehat dari dunia hiburan untuk melanjutkan pendidikannya di Amerika Serikat.

Hingga akhirnya, ia menikah dengan teman kuliahnya, Wayne Vidamo pada 2012.

Kemudian, Prisa dikaruniai satu anak yang diberi nama Zafy Rianzi Vidamo.

Selama 10 tahun belakangan, Prisa Rianzi menjalani kegiatan diluar musik, dari kuliah, bisnis, mengirusi suami dan anak, hingga berjuang melawan penyakit tiroid dan autoimunnya.

Setelah rehat cukup lama, panggung Everblast Festival pada 25 Juli 2020, bakal menjadi comeback bagi Prisa Rianzi.

Baca Juga: Gelontoran Rp 60 Juta Demi Sewa Pembunuh, Terungkap Motif Pria Ini Nekat Habisi Nyawa Paranormal di Tangerang, Fakta di Baliknya Mencengangkan

"Nanti akan bersama J-Rocks lagi manggungnya. Semoga kedepan lancar bermusik lagi," kata Prisa Rianzi ketika ditemui disela-sela acara 'Everblast Festival', di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Selasa (3/3/2020).

Dilansir dari Tribunnews.com, mantan personil Vendetta Band itu berencana akan menelurkan album lagi setelah beraksi bersama J-Rocks dengan label rekamannya dahulu.

"Aquarius Musik Indo bilang aku masih ada kontrak satu album lagi. Karena waktu itu kontraknya dua album. Eh setelah 2008 aku buat album, kan aku menghilang," ucapnya.

Nantinya, Prisa Adinda Arini Rianzi itu tidak lagi membuat album dengan musik yang bergenre pop. Ia mengikuti selera musiknya yang kekinian.

"Mungkin ke pop RnB ya. Karena aku memang lagi suka dengan musik itu," ungkapnya.

Selama vakum bermusik, Prisa Rianzi pun tetap menyalurkan bakat musiknya namun tidak pernah manggung. Ia hanya mengasah bakatnya lewat platform digital.

"Selama ini aku musik ya untuk di youtube channel aja sembari fokus urusi bisnis dan keluarga," ujar Prisa Rianzi.

Baca Juga: Panas Dingin Saat Wisuda Online, Seorang Wisudawan Dimarahi Rektor Gegara Lakukan Kesalahan Besar, Terungkap Fakta Mengejutkan Dibaliknya

GridPop.ID (*)