GridPop.ID - Tanpa disadari air mawar memiliki jutaan manfaat terutama bagi rambut dan kulit kepala.
Jika biasanya air mawar digunakan untuk kecantikan kulit wajah, rupanya ada manfaat lainnya juga.
Manfaat air mawar bagi kulit kepala antara lain bisa mencegah produksi minyak berlebih pada kulit kepala, mengatasi ketombe hingga iritasi kulit kepala.
Selain itu air mawar juga bisa mengatasi permasalahan rambut mengembang.
Rupanya, kandungan air mawar sendiri sudah digunakan dalam ranah kecantikan sejak ribuan tahun yang lalu di Iran.
Secara umum, air mawar bisa digunakan oleh siapa pun yang memiliki masalah rambut, tetapi tidak disarankan untuk kamu yang memiliki alergi bunga mawar atau bunga lainnya.
Sebab, jika ada yang memiliki alergi, alih-alih dapat merasakan manfaatnya, kamu malah berisiko mengalami iritasi.
Lalu, bagaimana cara memakai air mawar di rambut untuk mendapatkan manfaatnya?