GridPop.ID - Bagi siapapun yang telah memasuki usia senja biasanya akan duduk di rumah dan beristirahat.
Melihat kondisi fisik tidak memungkinkan untuk melakukan banyak aktivitas, apalagi yang ukurannya butuh energi banyak.
Namun ada saja, manula yang tetap ingin bekerja meski usianya tidak lagi muda.
Biasanya karena keterbatasan finansial, mereka nekat masih harus bekerja keras demi mencari sesuap nasi.
Seperti kisah yang viral di Tiktok ini, seorang kakek yang usianya sudah 68 tahun tapi masih giat untuk bekerja.
Dilansir Tribun Trend dari Lobak Merah pada Sabtu (20/11/2021), ternyata sang kakek bekerja sebagai pengantar makanan.
Dalam video viral tersebut, terlihat sang kakek masih berjalan tertatih-tatih dan tubuhya sudah sedikit bungkuk.
Menurut Ashraf, sang kakek bekerja di bagian pengiriman makanan selama dua bulan.