GridPop.ID - Sirkuit Internasional Mandalika diguyur hujan deras saat hari pertama pelaksanaan balapan World Superbike (WSBK).
Beruntungnya, sistem drainase yang ada di Sirkuit Mandalika berfungsi dengan baik sehingga genangan mampu surut dalam waktu singkat.
Dilansir dari Kompas.tv, hal itu diungkap oleh Corporate Communication Senior Manager ITDC Esther D Ginting.
"Sistem drainase kami, baik di lintasan maupun seluruh kawasan sirkuit, berfungsi dengan baik," kata Esther sebagaimana dikutip dari Kompas.com, Minggu (21/11/2021).
"Terutama sistem drainase di lintasan sirkuit yang berfungsi dengan sangat sempurna sehingga mampu menghilangkan genangan air dalam waktu singkat," sambungnya.
Akan tetapi, di balik itu semua ada sosok pawang hujan bernama Damai Santoso alias Amaq Daud (49) yang merasa nama baiknya tercoreng.
Dilansir dari Tribunmadura.com, pria asal Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat itu mendapat hinaan dari sebuah akun di media sosial yang turut mengunggah fotonya.
Tak hanya itu saja, akun tersebut juga menjelaskan bahwa pawang hujan tak mempan.