Find Us On Social Media :

Ajaib! Rumah Ini Tetap Berdiri Kokoh saat Abu Vulkanik Gunung Semeru Menerpa, Pemilik Beberkan Kunci Amalan Mulia Ini

By Lina Sofia, Jumat, 10 Desember 2021 | 10:21 WIB

Rumah Pak Roh di dusun kampung renteng Lumajang lolos dari sapuan awan panas guguran Semeru.

GridPop.ID - Erupsi Gunung Semeru pada Sabtu (4/12/2021) lalu telah membuat warga panik sebab mengeluarkan Awan Panas Guguran yang bergulung-gulung.

Menyusul kemudian suasana gelap saat abu vulkanik mulai menyergap perkampungan.

Deretan rumah warga pun ludes diterpa abu Gunung Semeru, namun dibalik itu ternyata ada kisah cukup mencengangkan.

Rumah milik Wagiman alias Pak Roh warga Dusun Kampung Renteng, Desa Sumberwuluh, Candipuro, LumajangJawa Timur lolos dari sapuan awan panas guguran dan lahar Gunung Semeru.

Dilansir dari Tribunnews.com, tampak rumah Pak Roh tak ada tanda-tanda kerusakan, atap utuh, kaca jendela tak pecah, tembok tak retak, dan dalam rumah bersih dari abu vulkanik.

Padahal rumah milik tetangganya di sisi kiri maupun kanan, tertimbun lahar sekitar 2-4 meter.

Wagiman juga tak mengira bila rumahnya tetap berdiri kokoh saat material vulkanik Gunung Semeru menghempas Dusun Kampung Renteng.

Dia mengetahui rumahnya tetap utuh, dari para tetangga, sehari pasca erupsi Gunung Semeru, Minggu (5/12).

"Saya sudah pasrah saat itu. Tetapi tetangga mengabarkan rumah saya tetap utuh. Saya tak menyangka," katanya, Kamis (9/12).

Sementara, banyak warganet menganggap jika keajaiban rumah Wagiman tak tersapu material vulkanik karena amalan yang dijalankan.

Baca Juga: Tak Peduli Perut Nyeri, Ibu Hamil 9 Bulan Lari Belasan Kilo Agar Lolos Dari Awan Panas Semeru, Terungkap Kondisi Tak Terduga Janin Dalam Kandungannya Kini