Suatu kesempatan ketika situasi berjalan seperti biasa, Venna Melinda mengajak Ferry Irawan untuk shalat karena azan sudah berkumandang."Dia jadi imam. Nah, di situ aku benar-benar baru kayak takjub karena kan dia tatotan, beritanya juga enggak ada yang bagus ya, simpang siur. Shalatnya bagus, tajwidnya bagus, doa-doanya bagus sampai aku ngantuk di belakang dia saking khusyuknya," kata Venna Melinda."Aku memang dulu 8 tahun selalu bilang, 'ya Allah, aku pengin punya suami yang bisa menjadi imam, yang hatinya baik'. Tapi bukan materinya dulu, memang kan semua sesuai doa, materi aku taruh di nomor 10 kali," ujarnya melanjutkan.Pemilik nama lahir Venna Melinda Bruglia itu berujar, sisi lain yang membuatnya jatuh hati kepada Ferry Irawan karena sangat dekat dengan anak ketiganya, Vania Athabina."Aku luluhnya adalah, bagaimana dia memperlakukan Vania sih," ujar Venna Melinda."Karena aku tahu, dengan kondisi Abi (Ferry Irawan) saat ini, kan mulai dari nol semua, tapi dia ada-adain. Kan Vania minta, 'aku minta hoverboard', lumayan harganya untuk kondisi saat Ini. Tapi dia ada-adain," katanya lagi.Namun, menurut Venna Melinda, Ferry Irawan berusaha mengikuti keinginan Vania. Hal itulah yang membuatnya luluh dan membuka hati untuk Ferry.Venna Melinda merasa bahwa Ferry Irawan pasti akan memperhatikan dan menyejahterakannya apabila mereka berjodoh ke depannya."Jadi, di situ aku ukur bahwa dia itu dengan keadaan yang seperti itu diada-adain buat orang yang menurut aku sih, itu poin. Bahwa ke depannya, Insya Allah, kalau memang berjodoh benar, pasti aku enggak akan mungkin enggak diperhatikan dan disejahterakan," ujar Venna Melinda.Diketahui, keduanya mulai menjalin hubungan sejak bulan Desember 2021 lalu.