Find Us On Social Media :

Bisa Jadi Referensi Menu Hari Raya, Ini Sederet Kuliner Lebaran dari Berbagai Dunia, Tak Hanya Ketupat Lho!

By Andriana Oky, Kamis, 10 Februari 2022 | 19:41 WIB

Sederet Kuliner Lebaran dari Berbagai Dunia, Tak Hanya Ketupat Lho!

GridPop.ID - Ketupat menjadi salah satu menu khas lebaran yang khas menjelang hari raya

Menjadi menu khas lebaran, Ketupat sendiri memiliki asal usul dan filosofinya terkait tradisi lebaran Indonesia.

Melansir Tribun Ramadan, diungkapkan filososofi ketupat pernah dicatat oleh Angelina Rianti dan koleganya dalam Journal of Ethnic Foods (Science Direct, Maret 2018).

Menurut jurnal itu, ketupat dikenalkan pertama kali oleh Sunan Kalijaga pada abad ke-15 hingga awal ke-16.

Selama berdakwah di Demak, Sunan Kalijaga mengembangkan dua acara sesudah puasa Ramadhan, yaitu Bakda Lebaran serta Bakda Cilik atau Bakda Kupat.

Bakda Lebaran dirayakan pada hari pertama Idul Fitri dengan berdoa dan silaturahmi. Bakda Kupat dirayakan sepekan berikutnya.

Acara "bakda" yang kedua ini sebenarnya berakar dari kebudayaan sebelumnya, tetapi diadaptasi oleh Sunan menjadi tradisi Islam di Jawa.

Dalam acara Bakda Kupat, hampir semua orang membuat makanan olahan beras yang kemudian diberi nama kupat atau ketupat.

Baca Juga: Rayakan Lebaran Kedua Tanpa Suami Tercinta, BCL Bagikan Momen Seru Bikin Ketupat Sambil Kelesotan di Lantai Bareng Noah Sinclair

Mereka membuat anyaman segiempat wajik dari janur muda, mengisinya dengan beras, lalu mengukusnya dan mengeringkan. Makanan ini dibagikan pada kerabat dekat sebagai simbol kebersamaan dan saling berbagi.

Nah selain ketupat, ada juga beberapa makanan khas lebaran yang datang dari berbagai penjuru dunia.

Merujuk artikel terbitan Kompas.com, berikut sederet makanan Lebaran, tradisi dari berbagai negara di dunia.