GridPop.ID - Gegara insiden ritual maut yang terjadi di Pantai Payangan, Jember, sosok Nur Hasan ikut disorot.
Sebab, ia lah pemimpin Padepokan Tunggal Jati Nusantara.
Banyak yang penasaran dengan pira 38 tahun asal Dusun Botosari, Desa Dukuh Mencek, Kecamatan Sukorambi, Kabupaten Jember, Jawa Timur ini.
Berikut kesaksian tetangga seperti yang dikutip dari Tribunnews.
Dikenal sebagai paranormal
Kesaksian disampaikan warga yang bertetangga dengan Nur Hasan.
Mereka mengenal Nur Hasan sebagai seorang paranormal.
Cerita yang beredar, Nur Hasan dianggap punya kekuatan spiritual, sehingga mampu menerawang nasib orang di masa depan, termasuk mengajak orang meraih ketenangan jiwa.
"Kalau Pak Hasan dulunya ini kerja di Malaysia. Terus 2010 itu pulang. Kayaknya setelah itu, dia dikenal sebagai paranormal."
"Dia kalau ke mana-mana pakai selendang hijau," kata Sekretaris Desa Dukuh Mencek, Budi Harto.
Dikenal juga sebagai MC dangdut