Find Us On Social Media :

Capek Hati Punya Pacar Cemburuan? Simak 4 Tips Menghadapi Pasangan Posesif Agar Terhindar dari Toxic Relationship

By Ekawati Tyas, Kamis, 3 Maret 2022 | 15:32 WIB

Ilustrasi cemburu

GridPop.ID - Memiliki pasangan yang bersikap kelewat posesif tentu membuat hubungan jadi runyam.

Posesif erat hubungannya dengan keinginan untuk memiliki yang berlebihan.

Tak jarang seseorang yang posesif biasanya akan memiliki rasa cemburu berlebih terhadap pasangannya.

Dilansir dari Tribun Sumsel, posesif menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia berarti perilaku yang membuat seseorang menjadi pemilik.

Posesif juga kerap dihubungkan dengan toxic relationship alias hubungan yang tidak sehat.

Biasanya, seseorang dengan sikap tersebut tak segan melakukan tindakan agresif dengan menyerang pasangan jika rasa cemburunya tak bisa lagi dikendalikan.

Tentu hal tersebut akan membuatmu capek hati dalam menjalani hubungan tersebut.

Tapi jika kamu sudah terlanjur memiliki pasangan posesif, maka simak sejumlah tips berikut ini.

Berikut ini dijelaskan beberapa tips dalam menghadapi pasangan posesif yang dilansir dari Kompas.com:

Baca Juga: Belum Genap Sebulan Lahir, Ameena Dilarang Keras Pacaran dengan Baby L, Atta Halilintar Kena Sentil Aurel Hermansyah: Papanya Super Posesif!

1. Pahami akar permasalahannya

Sebenarnya sikap posesif tak muncul secara tiba-tiba.