Namun, tidak direkomendasikan menggunakan alat kontrasepsi aneka rasa ketika melakukan seks vaginal.
Dianjurkan untuk menggunakan kondom biasa saat melakukan seks vaginal.
Pasalnya, dalam kondom aneka rasa mengandung gula yang dapat menimbulkan masalah pada alat kelamin wanita.
Kadar gula dalam kondom aneka rasa dapat mempengaruhi tingkat pH vagina.
Bukan itu saja, bahkan kondom aneka rasa dapat menyebabkan infeksi jamur.
Mengutip Healthline, menggunakan kondom aneka rasa menjadi satu-satunya cara untuk melindungi pasangan dari infeksi menular seksual (IMS), selain memberikan gairah.
Sebagai informasi, IMS dapat ditularkan melalui semua jenis aktivitas seksual.
Mulai dari penetrasi vagina, seks anal, maupun seks oral tanpa menggunakan kondom.
Berikut ini sejumlah kasus IMS menyebar melalui seks oral, yaitu:
- Klamidia
- Gonore
- Sifilis
- HPV
- HIV.
Itulah sebabnya, kondom aneka rasa menjadi hal penting yang wajib digunakan saat berhubungan seks.
Diketahui bahwa IMS dapat menyebar bahkan jika pasangan tidak memiliki gejala apapun.
Menggunakan kondom aneka rasa sifatnya untuk mengurangi risiko tertular IMF, tidak untuk menghilangkan sepenuhnya risikonya.
GridPop.ID (*)