GridPop.ID - Bulan Ramadan 2022 ini adalah bulan penuh berkah yang yang kedatangannya selalu ditunggu-tunggu setiap tahun.
Selama satu bulan penuh umat muslim diperintahkan untuk berpuasa dengan menahan lapar dan dahaga, sekaligus hawa nafsu lainnya.
Oleh sebab itu, bulan Ramadan yang mulia ini harus diisi dengan kegiatan yang penuh manfaat, seperti membaca Al-Qur’an.
Dilansir dari Tribun Ramadan, dalam sebuah hadits Rasulullah SAW dikatakan bahwa setiap satu huruf dalam Al-Qur’an mengandung satu kebaikan bagi orang yang membacanya.
Apabila membaca Al-Qur’an di bulan Ramadan, Allah SWT lipatkan setiap huruf yang dibaca menjadi 10 kebaikan.
Lantas, bagaimana untuk perempuan yang pasti ada rehat puasa karena kedatangan tamu bulanan alias haid? Bisakah khatam membaca Al Quran selama sebulan?
Menurut Ustaz Husain Sanusi dikutip dari kanal YouTube Tribunnews.com berjudul Apa Saja Tips Agar Bisa Khatamkan Al-Quran Selama Bulan Ramadan? Khatam Al-Quran dalam 1 bulan bisa dilakukan termasuk perempuan yang haid.
1. Tanamkanlah niat yang kuat untuk mengkhatamkan Al-Quran.
Tidak ada kekuatan yang lebih dahsyat kecuali niat yang bulat dan kuat untuk mewujudkan khatam Al-Quran dengan istiqomah membaca Al-Quran.