GridPop.ID - Umat Muslim berbondong-bondong menyambut bulan Ramadan 2022 dengan gembira.
Tak terkecuali bagi para anak kecil yang hendak latihan berpuasa.
Namun, para orang tua wajib memperhatikan sejumlah hal jika hendak melatih buah hati menjalani ibadah puasa.
Dilansir dari Tribun Ramadan, Dokter Spesialis Anak Konsultan Nutrisi dan Penyakit Metabolik, Prof dr Darmayanti Rusli Sjarif Ph D Sp A(K) mengupas tuntas hal penting yang perlu diperhatikan saat puasa.
Terlebih bagi anak-anak yang akan belajar berpuasa.
Hal pertama yakni, mempelajari soal aktivitas tubuh saat puasa.
Biasanya, tubuh akan mempertahankan kadar gula darah untuk masuk ke otak saat makan.
Gula berfungsi memberikan energi agar tubuh dapat berjalan secara baik.
"Mekanismenya setelah makan, empat jam kemudian gula dipertahankan kadar gula darah.
Sesudah itu diambil alih oleh hati. Setelah 12 jam mulai lemak mulai dan sudah menghasilkan glukosa dari lemak dan protein," ungkap pada siaran Instagram IDAI, Sabtu (2/4/2022).
Adapun kondisi kadar gula di dalam tubuh menjadi redah saat berpuasa.