GridPop.ID - Kasus dugaan penipuan berkedok robot trading ilegal DNA Pro kian melebar.
Bareskrim Polri mengungkapkan kerugian sementara kasus robot trading DNA Pro mencapai Rp 97 miliar.
Sederet selebritis dunia hiburan yang diduga ikut kecipratan duit haramnya satu per satu mulai dipanggil.
Setelah desainer kondang Ivan Gunawan, kini polisi melayangkan surat pemanggilan setidaknya pasa setengah lusin selebritis.
Kira-kira siapa saja mereka?
Dilansir dari Tribunnews.com, sejumlah nama publik figur atau artis bakal diperiksa dalam dugaan kasus investasi bodong robot trading DNA Pro.
Dalam pekan ini, setidaknya ada lima orang yang bakal diperiksa terkait kasus tersebut.
"Jadi satu minggu ini ke depan ada 5 publik figur yang akan dimintai keterangan penyidik," kata Kabag Penum Divisi Humas Polri Kombes Gatot Repli Handoko di Mabes Polri, Jakarta Selatan, Senin (18/4/2022)
Kelima publik figur ini bakal menyusul artis Ivan Gunawan yang bakal diperiksa Bareskrim Polri dalam kasus DNA Pro.
Artis yang pertama adalah pasangan suami istri Rizky Billar dan Lesty Kejora.
Menurut Gatot, Rizky-Lesty bakal diperiksa dalam statusnya sebagai saksi pada Rabu (20/4/2022) pekan ini.