Find Us On Social Media :

6 Tahun Rela Tak Mudik Gegara Biaya Transport Mahal, Seorang Anggota TNI AD Pilih Lakukan Hal Ini Demi Keluarga di Kampung Halaman: Wujud Bakti Kepada Orang Tua

By Luvy Octaviani, Selasa, 3 Mei 2022 | 06:31 WIB

Ilustrasi mudik.

GridPop.ID - Mudik menjadi salah satu hal yang dinantikan bagi para perantau yang bekerja di luar kampung halaman.

Pasalnya, mudik menjadi pilihan setelah lama tak berjumpa dengan keluarga di kampung halaman.

Kendati demikian, ada beberapa orang yang memilih tak mudik karena terbentur biaya yang mahal serta jatah libur yang terbatas.

Hal itulah yang dilakukan oleh salah seorang TNI AD ini.

Dilansir dari pemberitaan Grid.ID pada tahun 2019 silam, hal ini diungkapkan oleh seorang anggota Yon Armed1/Rocket TNI AD, Praka Akhmad Ramzi.

Melalui Danyon Armed 1/Rocket Kostrad, Mayor Arm Lukas Meinardo Sormin, Praka Akhmad Ramzi menyampaikan cerita dirinya yang sudah 6 tahun belakangan tak bisa pulang ke kampung halaman.

Melansir laman resmi TNI AD dan akun Instagram resmi @tni_angkatan_darat, Praka Akhmad Ramzi adalah salah satu anggota TNI yang berasal dari wilayah Lombok, NTB.

Setelah 10 tahun mengabdi kepada negara, Praka Akhmad Ramzi kini tengah ditugaskan di Kota Malang, Jawa Timur.

Selama menjalani profesinya sebagai anggota TNI AD, Praka Akhmad Ramzi rupanya sudah 6 kali rela tak bisa pulang ke kampung halamannya untuk merayakan hari raya.

Baca Juga: Dikenal Kalem Tak Neko-neko, Sosok Ini Blak-blakan Kuliti Sifat Asli Natasha Wilona yang di Luar Dugaan Saat di Lokasi Syuting: Dia Tahu Semua