Find Us On Social Media :

Hempas Rasa Mager Jauh-jauh, Begini 5 Cara Mudah Agar Tubuh Tak Loyo saat Olahraga Setelah Lebaran, Coba Yuk!

By Arif B, Selasa, 3 Mei 2022 | 09:32 WIB

Ilustrasi olahraga setelah lebaran

GridPop.ID - Menjaga kesehatan selama libur Lebaran 2022 penting dilakukan agar momen kumpul keluarga tetap nyaman.

Melansir dari Antara News, dr. Vikie Nouvrisia Anandaputri, M.Gizi, Sp.GK., ahli gizi dari Good Doctor menyarankan agar kita lebih aktif bergerak atau olahraga untuk membakar kalori setelah menyantap hidangan bersantan dan berlemak.

Namun sayang, selama satu bulan berpuasa jadwal olahraga tidak jarang berantakan atau bahkan sama sekali malas gerak (mager).

Maka itu, melansir dari PARAPUAN, berikut beberapa tips mudah yang bisa kamu lakukan agar kembali konsisten olahraga setelah lebaran.

1. Temukan Jenis Olah Raga yang Kamu Suka

Baik itu angkat beban, kickboxing, yoga, atau menari, menemukan olahraga yang ingin kita lakukan benar-benar dapat memengaruhi perasaan kita saat berolahraga.

Ketika kamu melakukan gerakan yang tidak dinikmati, pikiran bawah sadarmu akan mulai menolak bahkan sebelum kita menyadarinya.

Dengan melakukan olahraga yang kamu sukai, maka kamu akan menemukan kesenangan untuk berolahraga kembali.

Nanti, seiring berjalannya waktu, kamu akan melihat gerakan ini sebagai sesuatu yang menyenangkan dan bukan hanya rutinitas yang harus kamu dijalani semata.

Baca Juga: Biodata Artis Terry Putri, Presenter Acara Olahraga yang Putuskan Berhijab, Kini Tengah Jalin Hubungan Asmara dengan Teman TK-nya Dulu

2. Mulai Perlahan dan Bertahap

Jika kamu langsung mengambil kelas dan melakukan latihan yang sulit, kamu akan mudah merasa sedih jika tidak bisa mengikutinya.