Find Us On Social Media :

Tak Ingin Cari Pria Tampan dan Kaya, Ini Kriteria Pendamping Hidup Marshanda di Masa Depan yang Tak Biasa, Bakal Lepas Status Janda?

By Lina Sofia, Rabu, 27 April 2022 | 04:32 WIB

Marshanda

GridPop.ID - Semua pasti sudah tak asing dengan sosok Marshanda.

Kini ia sudah delapan tahun menyandang status janda usai cerai dengan pesinetron Ben Kasyafani pada tahun 2014 lalu.

Baru-baru ini, Marshanda mendadak mengungkap kriteria pendamping hidup idamannya yang tak biasa.

Melansir Tribun Seleb dari unggahan akun Instagram pribadinya @marshanda99, Minggu (24/4/2022).

Wanita kelahiran 10 Agustus 1989 tersebut membahas tentang pendamping hidup.

Tak muluk-muluk, Marshanda mengaku ia hanya punya satu kriteria untuk pendamping hidupnya kelak.

Bukan paras rupawan atau sosok yang berlimang kekayaan yang ia cari, melainkan tentang personalinya.

"Cuman satu kriteria (syarat) gue untuk pendamping hidup sekarang dan ke depan," ucap Marshanda di awal video.

Ibu satu anak itu menegaskan ingin punya pasangan yang bisa saling mengerti satu sama lain dan menyadari untuk menciptakan hubungan yang baik.

Baca Juga: Biodata Artis Ben Kasyafani, Mantan Suami Marshanda, Dulu VJ MTV Kondang, Kini Sudah Menikah Lagi dengan Gadis 9 Tahun Lebih Muda

"Yang gue cari adalah orang yang paham that it takes work to make it work (butuh kerja untuk bikin hubungan bekerja)," lanjut wanita yang akrab disapa Chacha ini.

Chacha ingin, pasangannya kelak punya sifat rendah hati dan mau terus belajar terutama untuk terus mempertahankan hubungan mereka.