GridPop.ID - Seorang oknum Kepala Urusan Kesejahteraan Masyarakat (Kaur Kesra) diduga selingkuh dengan dua wanita sekaligus.
Warga sampai ramai menuntut agar pria berinisial WHS itu mundur dari jabatannya.
Dilansir dari Tribunnews.com, insiden tersebut terjadi di Desa Karanganom, Kecamatan Kauman, Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur pada, Kamis (12/5/2022).
Aksi warga dilatari karena mereka menilai apa yang telah dilakukan WHS selaku perangkat desa sungguh tak layak.
Skandal perselingkuhan pria yang telah memiliki istri dan anak itu berhasil terkuak sebelum Lebaran 2022.
Awalnya ada dua wanita yang mencari WHS dan mengaku sebagai Dinas PUPR Kabupaten Tulungagung.
"WHS ini sudah punya istri dan dua anak, istrinya memang kerja di Dinas PUPR," kata warga setempat bernama Agus Prayitno, dikutip dari Tribun Jatim,
Salah satu wanita yang mencari WHS ternyata telah dinikahi secara siri dan merupakan warga Desa Kacangan, Kecamatan Ngunut.
Tapi, pria itu menalak cerai si wanita karena kedoknya sudah terbongkar.
Adapun wanita kedua adalah seorang guru MTS yang berasal dari Kecamatan Kalidawir.
"Dia mengaku duda satu anak pada perempuan itu, padahal istrinya masih ada dan anaknya dua," ungkapnya.