Find Us On Social Media :

Padahal Punya Lisensi Menyelam hingga Hobi Berenang, Ridwan Kamil Temukan Kemungkinan Penyebab Putranya Bisa Terseret Arus di Sungai Aare: Sungainya Beda dari Sungai Kita

By Lina Sofia, Rabu, 8 Juni 2022 | 06:42 WIB

Ridwan Kamil menduga penyebab Emmeril Kahn Mumtadz bisa hanyut di Sungai Aare.

GridPop.ID - Pencarian Emmeril Kahn hingga kini masih terus dilakukan.

Seperti diketahui, putra Ridwan Kamil ini dinyatakan hilang saat berenang di Sungai Aare, Bern, Swiss.

Gubernur Jawa Barat (Jabar), Ridwan Kamil pun mengungkap dugaan penyebab terseretnya Emmeril Kahn Mumtadz saat itu.

Dilansir dari Tribunnnews.com, Ridwan Kamil menduga putra sulungnya itu mengalami kram saat berenang di Sungai Aare.

"Jadi pas kejadian anak kami itu terduga ada kram."

"Karena fisiknya itu lebih tinggi dari saya di usia yang sedang bagus badannya, dia juga suka berenang dan punya lisensi menyelam pula, jadi menurut logika fisik harusnya aman saja," ujarnya saat memberikan keterangan dalam pengajian keluarga, Minggu (5/6/2022), dilansir Kompas.com.

Ia lalu menyebut, kondisi Sungai Aare berbeda dengan sungai Indonesia.

"Sungai Aare itu sungainya beda dengan sungai di kita, kalau di kita sungai itu sumbernya mata air jadi sudah sedingin-dinginnya masih menghangat, kalau di sana itu sungainya datang dari salju es yang cair."

"Jadi walaupun cuacanya biru dan panas, itu airnya seperti air kulkas, kira-kira begitu," jelasnya.

Baca Juga: Hilang di Sungai Aare Padahal Miliki Lisensi Menyelam hingga Hobi Berenang, Ridwan Kamil Ungkap Dugaan Kondisi Eril yang Sebabkan Putranya Terseret Arus

Kepolisian Swiss pun optimis dapat segera menemukan tubuh Eril yang dilaporkan hilang sejak 26 Mei 2022 lalu.

Musim panas juga berarti menambah intensitas aktivitas pengunjung di sepanjang sungai Aare dan kemungkinan menemukan Eril semakin besar.