Find Us On Social Media :

Biodata Artis Amel Carla, Mantan Artis Cilik yang Dulu Punya Ciri Khas Pipi Chubby dan Rambut Berponi, Begini Penampilan Terbarunya yang Manglingi

By Lina Sofia, Senin, 13 Juni 2022 | 20:42 WIB

Begini kabar terbaru Amel Carla, bocah yang dulu hits di sitkom 'Suami-suami Takut Istri'.

GridPop.ID - Semua pasti sudah familiar dengan sosok artis cilik yang dulu dikenal karena miliki pipi tembem dengan rambut berponi, Amel Carla.

Mantan aktris cilik pemeran Carla di Sitkom Suami-suami Takut Istri ini kini sudah tumbuh dewasa.

Selain bermain peran, Amel Carla juga menggeluti dunia modeling, tarik suara, hingga pembawa acara.

Lantas bagaimana sosok Amel Carla yang sebenarnya?

Berikut biodata artis Amel Carla yang telah dirangkum GridPop.ID dari Tribunnewswiki.com.

Aktris yang bernama lengkap Amalia Nuril Aqmarina ini lahir di Bontang, Kalimantan Timur, pada 21 Juli 2001.

Amel Carla adalah anak bungsu dari tiga bersaudara yang lahir dari kedua orang tua yang bernama Qomaruzzaman dan Oktarina Aqmarina.

Ia memiliki dua kakak bernama Ahmad Dekatama dan Isnania Nurlintang Aqmarina.

Amel memiliki hobi bersepeda dan bermain golf.

Baca Juga: Sukses Turunkan Berat Badan Sampai 13 Kilo, Intip Penampilan Terbaru Amel Carla, Artis Cilik yang Menjelma Jadi Gadis Cantik dan Bikin Pangling

Saat masih anak-anak dulu, ia diketahui pernah mengoleksi sampai 700 bando.

Kini ia berhasil masuk ke Universitas Indonesia melalui jalur undangan.

Perihal kariernya di industri hiburan Tanah Air, Amel Carla mengawali kariernya sebagai bintang cilik.

Namanya mulai dikenal semenjak membintangi situasi Komedi Suami-Suami Takut Istri pada tahun 2007.

Di sitkom tersebut, ia berperan sebagai Carla.

Karena perannya yang sangat iconic, ia menggunakan nama tokoh yang diperankannya sebagai nama panggungnya.

Ia melebarkan sayapnya ke layar lebar.

Amel telah membintangi beberapa judul film, seperti Suami-Suami Takut Istri The MovieKau dan Aku Cinta IndonesiaThe Underdogs, dan Geez & Ann.

Selain aktif sebagai aktris, Amel Carla juga aktif menjadi seorang presenter dengan memandu beberapa acara TV diantaranya Amel Cemal Cemil, Infotainment Awards, Nickelodeon Indonesia Kids' Choice Awards, dan Dubi Dubi Dam.

Baca Juga: Biodata Artis Ali Fikry, Artis Cilik Multitalenta yang Sempat Alami Pengalaman Mistis Saat Syuting Film Kuntilanak

Selain aktif di dunia entertainment, Amel Carla mulai aktif juga di YouTube yang kini sudah memiliki 181 ribu subscriber.

Kini penampilannya berhasil mencuri perhatian publik dengan wajahnya yang semakin tirus dan cantik.

Dilansir dari Grid.ID, di usianya yang ke-20, Amel Carla mengakui bahwa semakin dewasa penampilannya semakin berubah.

"Makin berbeda, karena orang bertumbuh seiring waktu. Aku juga baru ultah ke 20 kemaren, penampilan berbeda mungkin ya karena udah gede juga," tutur Amel Carla saat ditemui di Tendean, Selasa (27/7/2021).

"Orang mikirnya Amel Carla ponian, tembem. Ini aku enggak pake poni karena peran di web series enggak pake poni. Jadi lagi dipanjangin, enggak pake bando, udah gede ya, kalo pake bando takutnya dibilang heboh," tambahnya

Lebih lanjut, Amel Carla mengatakan jika tubuhnya menjadi lebih langsing berkat olahraga yang konsisten.

"Terakhir 49 kg, terus juga memang olahraga badan kurusan. Kalo olahraga banyak sih efeknya, jadi lebih segar, sehat, produktif. Lebih bahagia," ucapnya.

Baca Juga: Biodata Artis Novia Bachmid, Penyanyi yang Tak Kapok Ikut Ajang Pencarian Bakat Demi Kejar Karier, Akhirnya Kini Sukses Ikuti Jejak sang Ayah!

GridPop.ID (*)